MANADO Nusantaraline.com – Sepekan menjelang pelaksanaan Hari Pemunggutan Suara dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) bersama dengan Jurnalis Independen Pemprov Sulut (JIPS) menggelar Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara Tahun 2024 yang digelar di Hotel Four Points Manado, Rabu (20/11/24).
Kegiatan diikuti oleh berbagai Organisasi Insan Media dan Pos Liputan, diantaranya Wartawan Pos Liputan DPRD Sulut (FORWARD), Aliansi Pers Manado (APM) dan Wartawan Hukrim Pos Liputan POLDA Sulut.
Kegiatan ini juga mengusung format Dialektika, dimana adu argumen serta gagasan antar Peserta diskusi, serta Para Narasumber tersaji dalam dialog yang elegan.
Ketua KPU Sulut Kenly Poluan mengatakan Kegiatan ini sangat membantu untuk Sosialisasi, serta mitigasi jika ada kejadian yang tidak kita inginkan.
“Yang paling penting adalah bagaimana tahapan-tahapan serta proses Pilkada ini bisa terlaksana, diantaranya saat ini tengah berlangsung proses pendistribusian Logistik”.
“Kita tentu berharap seluruh rangkaian dan tahapan berjalan sebagai mana mestinya hingga proses punggut hitung”, ujar Poluan.
Sosialisasi ini menghadirkan Narasumber yakni, Pengamat Politik Pemerintahan Sulut Taufik Tumbelaka, dari JIPS Jemsy Tuju dan Ketua Bawaslu Sulut Ardiles Mewoh.
(Ain)