MANADO Nusantaraline.com – Danrem 131/Stg Brigjen TNI Wakhyono, S.Sos, M.I.P membuka kegiatan pembekalan kader warga terlatih tingkat Korem 131/Santiago TA.2023 bertempat di Aula Makorem 131/Stg Kecamatan Wenang, Kota Manado, Jumat (6/9/23).
Dikatakan Danrem Wakhyono, kegiatan pembekalan kader warga terlatih yakni Guna membina dan membentuk generasi muda bangsa Indonesia yang berkepribadian, berakhlak mulia, disiplin, terampil, serta memiliki semangat dan kesadaran bela Negara, sebagaimana tercantum dalam UUD 1945 perlu dilakukan pembekalan dari awal.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan generasi Bangsa dengan membentuk fisik dan mental melalui dasar-dasar ilmu kemiliteran, sehingga memiliki keterampilan sebagai bagian dari warga terlatih dalam rangka mendukung Sistem Pertahanan Semesta, dimana TNI-Polri sebagai Kompartemen Utama dan masyarakat termasuk warga terlatih sebagai Kompartemen Pendukung dalam upaya pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Danrem
Hadir dalam kegiatan, Kolonel Inf Yarnedi Mulyadi, S.I.P.,M.H. (Kasrem 131/Stg), Kolonel Inf Teguh ( Kasiren Rem 131/Stg), Kolonel Inf Sandy,S.I.P ( Kasi Intel Kasrem 131/Stg), Kolonel Inf Wahyu Ramadhanus Suryawan, S. Sos., M.M.S. (Kasiops Kasrem 131/Stg), Kolonel Arm Novi Herdian, S.H.,M.M (Kasilog Kasrem 131/Stg)
6. Kolonel Arm Sutikno, S.Pd (Kasipers Kasrem 131/Stg), Kolonel Kav Dani Hermawan (Kasiter korem 131/Stg), Mayor Inf Saul Malangkas (Dandenma Korem 131/Stg), Kapten Inf Felix Rawung (Dantim Intelrem 131/Stg), Dany repi (Kasub BPBD).
(*/ain)