Kumdam XIII/Mdk laksanakan Tasyakuran Hari Ulang Tahun Corps Hukum ke-73

Daerah644 Dilihat

MANADO Nusantaraline.com –  Kumdam XIII/Merdeka memperingati Hut Chk ke-73 dengan serangkaian kegiatan, salah satunya tasyakuran, pemotongan tumpeng dan makan bersama dengan Komuniti Hukum Manado, Jumat (28/2/25).

Kakumdam XIII/Mdk Letkol Chk Dr.Chandra Matdung Wira Pramukanta, S.H, M.H.

menjelaskan bahwa kegiatan Tasyakuran ini merupakan kegiatan akhir dalam rangkaian acara dalam rangka memperingati HUT Korps Hukum TNI AD ke 73.

Dalam sambutannya, Pria dengan hobby musik ini menyampaikan bahwa, hanya Kumdam XIII/Mdk yang mengundang Dilmil, Otmil, dan Departemen Hukum Rindam (seluruh komuniti Hukum  wilayah Manado).

“Saya Kakumdam sebagai pembina Korps Hukum di Manado mengajak seluruh personel komuniti Hukum agar bersiap dalam menghadapi tantangan hukum kedepan “. Lanjut Perwira Lulusan Akmil 2002 ini.

Dalam Vicon yang dilaksanakan hari ini, Direktur Hukum Angkatan Darat Brigjen TNI Alosius Widi Agung Wandono menceritakan mengenai sejarah Korps Hukum yang Besar karena salah satu korban Pahlawan yang gugur dalam peristiwa G30S PKI yakni Mayor Jendral Sutoyo Siswomiharjo yang saat itu menjabat Direktur Kehakiman ke-3 atau yang Sekarang disebut Direktur Hukum Angkatan Darat.

“Beliau adalah salah satu sosok pahlawan yang rela gugur berkorban jiwa dan raga demi tegaknya Pancasila, Dengan begitu kita dapat mengambil nilai perjuangan yang ada sebagai semangat juang dalam mengabdi Kepada NKRI”

Dirkum juga menjelaskan bahwa tantangan kedepan korps hukum akan semakin sulit, untuk itu kita harus selalu mengupgrade diri kita dengan Ilmu pengetahuan dan Teknologi agar Capable atau mampu mendukung user/pengguna Korps Hukum yaitu unsur pimpinan di satuannya masing-masing.

(*/Ain)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *