YSK-Victory Resmi Dilantik Jadi Gubernur Sulut, Presiden Prabowo Minta Layani Masyarakat dengan Baik

YSK-Victory Resmi Dilantik Jadi Gubernur Sulut, Presiden Prabowo Minta Layani Masyarakat dengan Baik

JAKARTA Nusantaraline.com – Presiden RI Prabowo Subiyanto melantik Gubernur Sulut Mayjen (Purn) Yulius Selvanus dan Wakil Gubernur Dr Viktor Mailangkay SH.MH periode 2025-2030 Di Istana Presiden Jakarta Kamis 20 Februari 2025.

Selain itu juga 14 Kepala Daerah dan Wakil dari Kabupaten dan Kota se-Sulut juga ikut dilantik.

Sementara Kepala  Daerah Dari Talaud belum dilantik karena masih berproses di Mahkamah Konstitusi.

Pelantikan dilakukan serentak bersama 961 Kepala daerah dari 481 daerah di Indonesia yang terdiri dari 33 Gubernur dan 33 Wakil. Kemudian 363 Bupati  dan 362 Wakil serta 85 Walikota dan 85 Wakil.

Dengan pelantikan tersebut maka Yulius Selvanus dan Viktor Mailangkay resmi menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut yang  baru untuk memimpin Provinsi Sulut lima tahun mendatang.

Pasangan Yulius dan Viktor yang diusung Gerindra dan beberapa Partai lainnya menang saat Pilkada serentak 27 November 2024 dengan meraih 36 persen lainnya.

Gubernur Yulius dan Wakil Gubernur Viktor mengantikan Gubernur Sulut sebelumnya Olly Dondokambey  dan Wakil Steven Kandouw yang memimpin Sulut selama 9 tahun.

Presiden Prabowo dalam sambutan pelantikan minta agar layani masyarakat dengan baik karena sebagai abdi masyarakat.

“Sebagai negara besar keempat didunia dengan demokrasi yang baik. Dan dengan berbagai suku dan agama yang berbeda kita harus bersatu.

Kita Bhineka Tungal Ika berbeda beda tapi satu. Presiden menyampaikan selamat kepada semua kepala daerah dan wakil yang dilantik.

Usai dilantik Presiden Prabowo, para Kepala Daerah akan segera ke Magelang di Kompleks Akademi Militer 21 Februari hinga 28 Februari. Namun untuk Wakil Gubernur dan Wakil Bupati serta Wakil Walikota nanti bergabung pada tangal 27 hinga 28 Februari 2025. 

(Ain)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *