Tiba-tiba Beberapa Warga Datang ke Pos Satgas Wiratama, Ternyata Ingin Bantu Belah Kayu Bakar

Catatan dari Puncak Jaya

Daerah, Headline775 Dilihat

PUNCAK JAYA Nusantaraline.com – Pagi hari yang cerah di Distrik Kalome, Satgas Satuan Organik Yonif Raider 712/Wiratama melaksanakan aktivitas sehari-hari, kali ini adalah membelah kayu untuk dijadikan bahan bakar memasak di dapur Posramil Kalome. (6/2/2023).

Dari awal kedatangan pasukan Wiratama di Desa Kalome, Kabupaten Puncak Jaya sudah mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat. Aktifitas keseharian berbekal ketulusan untuk membantu kesulitan masyarakat berhasil menyentuh hati warga setempat.

Tidak ada angin dan tidak ada hujan, hari ini masyarakat datang ke Posramil Kalome untuk mencari Danpos Bapak Nume alias Serka Dion.
Ternyata tujuan mereka hanya ingin membatu pasukan Wiratama untuk mebelah kayu bakar. Tanpa pikir panjang Bapak Persmin Wonda selaku Bapak Gembala Gereja Kalome dengan gergaji mesinnya penuh semangat mulai membelah kayu bersama anggota pos.

“Terimakasih bapak-bapak, sudah mau bantu pos belah kayu bakar. Kinaonak wah wah wah,” tutur Serka Dion.

“Kami warga disini sangat senang dengan kehadiran satgas dari Manado. Meski baru 1,5 bulan tapi sudah banyak kegiatan positif yang dilakukan di Distrik kami, terutama di sekitar Posramil Kalome.
Karena tadi saya lihat anak-anak pos sedang menjemur kayu, maka saya dan beberapa warga berinisiatif membantu membelah kayu,” Ucap Bapak Gembala.

(*/Ain)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *