Dirapat Paripurna LKPJ, Gubernur Yulius Tekankan Pentingnya Sinergitas Eksekutif-Legislatif untuk Kesejahteraan Rakyat

Pemerintahan1303 Dilihat

MANADO Nusantaraline.com – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Yulius Selvanus menegaskan pentingnya sinergi dan kolaborasi eksekutif-legislatif untuk kesejahteraan masyarakat di Provinsi Sulut.

Itu disampaikannya dalam Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur Sulut Tahun 2024 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Sulut, Senin (24/3/2025).

Rapat paripurna ini dipimpin Ketua DPRD Sulut Fransiskus Andi Silangen yang dihadiri Wakil Gubernur Sulut Victor Mailangkay, para wakil ketua dan anggota DPRD Sulut, dan para pejabat lingkup Pemprov Sulut.

Gubernur Yulius mengatakan, sinergi dan kolaborasi yang baik antara eksekutif dan legislatif akan memantapkan program-program pemerintah yang tujuannya untuk mensejahterakan masyarakat.

“Termasuk kita mencari solusi bersama permasalahan yang ada di masyarakat,” ungkapnya.

Gubernur Yulius juga menyoroti bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kota Manado. “Kita menggelar agenda ini di tengah daerah kita Sulawesi Utara, terutama Kota Manado tertimpa musibah,” ujarnya.

Ia mengatakan, guyuran hujan yang cukup deras beberapa hari lalu menyebabkan banjir dan tanah longsor.

“Jangan kita kalah dengan banjir. Mari kita bersama legislatif dan eksekutif berkolaborasi untuk memberikan solusi bagi masyarakat. Cek di dapil masing-masing, diskusikan bersama untuk mencari solusi. Saya yakin dan percaya pasti ada solusinya untuk permasalahan ini. Mari bergandeng tangan untuk membantu masyarakat,” ajaknya.

Terkait LKPJ 2024, Gubernur Yulius mengapresiasi pemimpin yang lama. Sebagai pemimpin baru, ia akan melanjutkan apa yang baik.

“Banyak dari program pemimpin lama yang baik. Salah satunya membuka jalur penerbangan internasional. Ini akan saya lanjutkan yang baik-baik untuk kesejahteraan masyarakat,” tukasnya.

(*/Ain)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *