TALAUD Nusantaraline.com – Komandan Korem 131/Santiago Brigjen TNI Wakhyono sambut kedatangan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam rangka kunjungan kerja untuk meresmikan pengoperasian sinyal 4G BTS (Base Transceiver Station atau Stasiun Pemancar) dan akses internet di Kabupaten Talaud, Kamis (28/12/2023).
Kunjungan kerja orang nomor satu di Indonesia tersebut di dampingi oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Legowo W.R Jatmiko, Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin.
Kedatangan Presiden RI Joko Widodo beserta rombongan menggunakan Pesawat Citilink ATR 72-600, disambut langsung oleh Bupati Kepulauan Talaud Elly Engelbert Lasut.
Kegiatan pengamanan VVIP ini digelar di setiap sasaran dan secara taktis di lapangan dikendalikan oleh Komandan Korem (Danrem) 131/Santiago Brigjen TNI Wakhyono selaku Komandan Satuan Tugas Pengamanan Wilayah (Dansatgaspamwil).
(*/Ain)